Thursday, August 15, 2013

Kecewa Simpati Loop



Ini pengalaman saya saat pertama menggunakan  Telkomsel,.

3 Agustus 2013, pertama kalinya mengaktifkan kartu telkomsel di smartphone saya. Produk Telkonsel yang saya gunakan adalah Simpati Loop. Simpati Loop emeng saat itu tergolong masih produk baru yang dikeluarkan Telkomsel. Saya dapatkan kartu ini dari kakak saya, yang sebenernya sudah beli beberapa waktu lalu, tapi baru sempat diaktifkan sekarang. 

Sorenya saya mencoba untuk mengaktifkan paket sosialita untuk Blackberry di *999*232#. Disitu ada 2 pilihan: 
Pertama, paket BB (sosialita) Rp 10rb untuk 7 hari.
Kedua, paket BB (sosialita) Rp 30rb untuk 30 hari.
Sebagai pelanggan pemula, saya coba paket yang pertama dulu dengan mengisi pulsa 10 rb lalu melakukan registrasi. Dan memang benar kata orang, selama 7 hari pemakain itu peket BB Simpati Loop emang gak pernah troble atau pending. 

11 Agustus paginya paket saya udah gak bisa digunakan karena masa berlaku paketnya sudah habis. Saya bermaksud melakukan registrasi lagi untuk paket yang Rp 30rb untuk 30 hari. Pulsa saya sudah saya isi Rp 30rb sehingga totalnya Rp 31.400. Masalah mulai muncul sampai disini, beberapa kali saya melakukan registrasi dengan cara yang sama saat saya registrasi awal. Tapi bedanya saat awal dulu setelah melakukan registrasi maka akan muncul jawaban dari 333 yang berisi konfirmasi yang kita balas dengan mengetik "BB<spasi>ON" yang oleh 333 akan dibalas lagi dengan pesan yang berbunyi "Layanan Blackberry Anda telah diaktifkan", namum saat saya registrasi ini tidak ada balasan dari 333 padahal pulsa saya mencukupi. Saya coba berulang-ulang sampai 3 hari namun tetap tidak ada balasan dan paket saya tentu saja belum terisi lagi.

Dihari ke-3, tepatnya selasa 13 Agustus, saya putuskan untuk menyanyakan masalah ini ke Grapari Malang. Saya memutuskan datang langsung ke Grapari karena saya harap bisa mendapat info lebih lengkap daripada jika saya hanya menghubungi layanan customer via telpon. Sebelumnya saya memang sering masuk ke galery Indosat dan Smartfren, tapi ini pertama kalinya saya masuk Grapari, maklum pengguna baru. hehehe.. Sekitar pukul 10 pagi itu pelanngan yang sedang antri cukup banyak. Loket antriannya juga cukup banyak, tapi masih banyak juga loket yang kosong gak ada petugasnya, wah.. wah..

Setelah kurang lebih setengah jam antri, tiba giliran saya. Dengan ramah petugas customer service tersebut menyambut dan mempersilakan duduk. Setelah saya ceritakan masalahnya kemudian petugas tadi mengecek hp saya.
Lalu berkata "maaf mas, tarif paketnya sekarang naik jadi 35rb, pulsa di hp ini 31.400 jadi tidak mencukupi registrasi".
Dengan bingung saya jawab "Lho, tapi kok sampai sekarang di 999 masih tertulis 30rb dan gak ada pemberitahuan kalau tarifnya naik atau kalau pulsa saya gak mencukupi ??"
Dijawab lagi ama si petugas "Iya mas, mungkin memang belum ada pemberitahuan dari operatornya tentang tarif baru ini. Silakan isi 10rb diloket depan nanti kembali kesini saya bantu isi pulsa dan registrasinya". Berikutnya saya mengisi pulsa di loket yang gak jauh dari loket customer service tadi. Setelah membeli pulsa gesek saya kembali ke loket custemer service. Petugas tadi membantu saya mengisikan pulsa tersebut ke ponsel saya sehingga pulsa saat ini 41.400 sekaligus meregistrasikan paket BB.

Uniknya keterangan yang diberikan oleh si petugas setelah meregistrasikan paket BB di ponsel saya dengan keterangan yang dia berikan sebelum saya mengisi peket tadi tidak sama. Sebelum saya isi pulsa 10rb tadi, si petugas berkata jika tarif Simpati Loop paket BB 30 hari saat ini sudah naik jadi 35rb dari semula yang 30rb sehingga pulsa saya yang hanya 31.400 tidak cukup untuk melakukan registrasi. Namun setelah pulsa saya tambah pulsa 10rb dan telah selesai diregistrasikan, petugas malah memberi pernyataan lain dengan berkata:
"Registrsinya sudah berhasil mas, silakan dicek dengan coba kirim pesan BBM. Pulsa nya terpotong 30rb".
Dengan bingung saya bertanya "Lho katanya tadi naik jadi 35rb?? Brarti dengan gak perlu isi ulang nambah pulsa tadi harausnya bisa registrasi".
Dengan ramah si petugas menjawab, "Maaf, ini memang dari Telkomsel nya jika untuk registrasi minimal pulsa harus 35rb, kenaikan tarif jadi 35rb tetap diberlakukan tapi mulai bulan depan".

Nah, kok beda ya penjelasannya dari sebelum isi pulsa tadi. Sebenarnya saya puas dengan sinyal dari layanan paket BB Simpati Loop ini, hal ini ditunjukkan selama seminngu saya mencoba sinyalnya selalu bagus dan gak pernah pending. Namun ada beber
apa hal yang buat saya kecewa:


  1. Telkomsel tidak memberitahukan ketika ada kenaikan tarif. Hal ini ditunjukkan oleh ketika saya registrasi, yang tercantum di *999*232# masih tarif lama sehingga pelanggan tidak tahu kalau tarifnya sebenarnya sudah berubah.
  2. Kalaupun tarif baru naik bulan depan tapi saat ini pelanggan harus memiliki minimal pulsa 35rb untuk registrasi paket 30rb, mestinya Telkomsel mengirimkan pemberitahuaan "Maaf pulsa Anda tidak mencukupi untuk registrasi", tapi disini tidak ada pemberitahuan apa-apa. Jika ada pemberitahuan jelas dari 333 pasti saya gak perlu datang dan mengantri di Grapari (yang ternyata banyak loket yang gak ada petugasnya).
  3. Simpati Loop ini masih tergolong produk baru. Tapi kok cepet banget udah dinaikkan tarifnya. Apakah itu mentang-mentang karena dah laris.

Semoga aja tarinya gak naik lagi kalau ntar pelanggannya makin nambah lagi. Semoga Telkomsel bisa mengoreksi kekurangannya sehingga bisa memberi layanan yang lebih berkualitas dan makin maju perusahaannya.

No comments:

Post a Comment